Arti Dan Makna Logo UKS

  • Script Iklan di sini
    Sebagian dari kita mungkin sudah mengenal UKS. UKS adalah Usaha kesehatan sekolah yang bertujuan meningkatkan derajat kesehatan warga sekolah agar proses pembelajaran dapat berjalan dengan lancer dan menghasilkan generasi penerus yang produktif.
    Dalam UKS sendiri kita sering melihat logo dari UKS yang digambarkan segitiga sama sisi yang didalamnya terdapat lingkaran dengan tulisan UKS yang mendatar dan vertical. Mungkin sebagian dari kita berfikir itu hanya sekedar logo tanpa arti, namun tahukah anda logo UKS tersebut memiliki makna. Berikut Mas fandi akan mengulas sedikit tentang arti dan makna logo UKS.
    Bentuk logo
    Logo tim Pembina UKS terdiri dari segitiga sama sisi. Dan di dalam segitiga tersebut terdapat sebuah lingkaran yang menyinggung ketiga segitiga tersebut. Dalam lingkaran sendiri terdapat tulisan UKS yang merupakan singkatan dari usaha kesehatan sekolah. Dan tulisan UKS ditulis secara mendatar dan vertical dan huruf K ada ditengah tengah.

    Baca juga:
    standar pelayanan UKS terhadap kantin sekolah
    indikator penilaian sekolah sehat dan sekolah UKS
    trias sebagai pedoman pelaksanaan program UKS
    belajar mengenal obat yang boleh dan tidak ada di UKS
    fungsi kantin sekolah sebagai penunjang proses pembelajaran

    Arti Logo
    a.       Segitiga sama sisi
    Segitiga sama sisi mempunyai arti lingkaran yang mempengaruhi proses pertumbuhan dan perkembangan seorang anak yaitu lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat. Selain hal itu segitiga sama sisi juga melambangkan trias UKS yaitu pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan lingkungan sekolah yang sehat.
    b.      Lingkaran
    Lingkaran dalam segitiga sama sisi mempunyai arti keterpaduan dan kegotong royongan dalam melaksanakan program UKS. Dalam hal ini untuk mewujudkan sekolah UKS diperlukan kerjasama lintas program dan lintas sektor.
    c.       Singkatan UKS
    Singkatan UKS dalam lingkaran yang ditulis secara vertical maupun horisontal memiliki makna bahwa pembinaan usaha kesehatan sekolah atau UKS adalah usaha yang berkesinambungan yang tidak henti hentinya, diberikan kepada semua jenis tingkat pendidikan, mulai dari taman kanak kanak (TK), SD, SMP, hingga sekolah lanjutan tingkat atas (SLTA).


    Itulah gambaran singkat tentang arti dan logo UKS yang berada di lingkungan sekolah kita. Sedikit pengetahuan ini semoga memberikan manfaat untuk kita semua. Jangan lupa share artikel ini agar bermanfaat untuk orang lain.



    Sekian informasi dari Klinik Keperawatan dan semoga bermanfaat.

    Related Post


    Facebook Google+ Twitter Digg Reddit

     
    Copyright © 2016